Rabu, 02 Maret 2011

Kemelut PSSi

Jakarta: PSSI masih menunggu keputusan resmi otoritas sepak bola dunia FIFA terkait kekisruhan yang melanda PSSI akhir-akhir ini. Pada awalnya sempat muncul kekhawatiran kalau FIFA akan menjatuhkan sanksi kepada PSSI karena adanya intervensi dari pemerintah melalui Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng.
Dalam sidang Komite Asosiasi FIFA Indonesia lolos dari sanksi. Namun hasil sidang Komite Asosiasi FIFA terakhir masih akan dibawa ke rapat Komite Eksekutif (EXCO) FIFA. Komite-komite tetap FIFA pada pekan ini memang tengah melakukan sejumlah pertemuan, yang bertepatan dengan berlangsungnya Rapat EXCO di Zurich.
Menanggapi berita tersebut, Andi Mallarangeng menyatakan pemerintah terus menjalin komunikasi intensif dengan otoritas sepak bola dunia itu. Menteri Andi Mallarangeng juga menegaskan pemerintah siap berdialog dengan pihak-pihak terkait termasuk PSSI demi mendapatkan jalan keluar terbaik bagi dunia sepakbola Tanah Air.(JUM)